Search

Gaya Hidup Sehat Selamatkan Kesehatan Jantung - 1Health

Kesehatan jantung sangat ditentukan oleh gaya hidup sehari-hari yang dilakukan. (Pixabay/Janeb13)

Mencegah lebih baik daripada mengobati. Peribahasa ini sering kali kita dengar, tetapi sepertinya tak mudah dilakukan. Namun, jika kita ingin memiliki jantung yang sehat, kita harus menerapkan gaya hidup sehat sekarang agar terhindar dari PJK alias penyakit jantung koroner. Upaya apa saja yang bisa kita lakukan terkait gaya hidup sehat untuk mencegah risiko PJK? Spesialis Bedah Thorax Kardiovaskular dari Siloam Hospitals Kebon Jeruk, Jakarta, dr. Maizul Anwar, SpBTKV, memberikan kiat-kiatnya berikut ini:

1. Konsumsi makanan bergizi

Saatnya Anda mulai meninggalkan makanan yang tidak menyehatkan, misalnya, makanan cepat saji, serta mengurangi menu makanan berlemak dan tinggi kolesterol. Pastikan Anda mengonsumsi makanan kaya serat, seperti sayur-sayuran dan buah-buahan. Bagi seseorang yang memiliki penyakit diabetes, hipertensi, dan penyakit lainnya yang berisiko mengakibatkan PJK, sebaiknya disiplin dalam menjalani diet sesuai penyakit yang dialami.

2. Lakukan olahraga

Anda juga perlu melakukan olahraga sesuai dengan anjuran dokter. Jadi, aktivitas olahraga yang dilakukan bergantung pada usia dan kondisi masing-masing. Beberapa olahraga yang bisa Anda lakukan, antara lain jalan santai atau jogging. Olahraga ini dapat dilakukan di mana saja, seperti di sekitar rumah atau area taman kompleks. Olahraga cukup dilakukan tiga hingga lima kali dalam seminggu dengan durasi 30-50 menit. Konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter untuk merencanakan olahraga yang sesuai dengan kondisi Anda. Jangan lupa untuk melakukan pemanasan sebelum memulai olahraga dan pendinginan setelah berolahraga. Pastikan pula Anda tidak dehidrasi selama berolahraga. Hentikan olahraga jika Anda merasa mual, lelah, atau nyeri di dada, bahu atau leher.  

3. Kelola stres

Stres sepertinya tak bisa dihindari dalam kehidupan sehari-hari. Akan tetapi, stres dapat dikurangi atau dikendalikan, sehingga tidak mengganggu kondisi kesehatan Anda, apalagi sampai menimbulkan PJK. Ada beragam cara yang bisa dilakukan untuk mengelola stres, bergantung pada individu masing-masing. Misalnya, mengambil cuti beberapa hari untuk melakukan travelling dan sebagainya. Dengan menerapkan gaya hidup sehat, jantung selamat, dan Anda pun terhindar dari penyakit jantung koroner yang mematikan itu.

4. Berhenti merokok

Anjuran berhenti merokok karena dapat mengganggu permeabilitas dinding pembuluh darah koroner sehingga mempercepat proses terjadinya atherosclerosis. Selain untuk jantung, efek berhenti merokok juga berguna untuk mencegah keganasan di paru-paru.

Sumber: Majalah Silver, Siloam Hospitals.

Let's block ads! (Why?)


Baca Kelanjutan Gaya Hidup Sehat Selamatkan Kesehatan Jantung - 1Health : http://ift.tt/2z0pKDE

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Gaya Hidup Sehat Selamatkan Kesehatan Jantung - 1Health"

Post a Comment

Powered by Blogger.